FEED (Fosmaki Education Day) Part 2

Pada Minggu (24/04/2022) Fosmaki telah mengakan FEED atau Fosmaki Education Day dimana kegiatan ini merupakan salah satu program kerja dari bidang pendidikan kabinet spektrum perjuangan 2022 Fosmaki FKIP Unila. FEED Fosmaki pada kali ini yang bertamakan “Bersatu untuk berbagi, bersama meraih mimpi” diadakan disalah satu Panti asuhan bernama Panti Asuhan As-Salam yang beralamakan  Jl Raden Gunawan, Hajimena, Kecamatan Natar, Lampung Selatan. Acara FEED ini diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional. Acara ini diadakan dalam bentuk sharing section, bermain games bersama adik-adik panti, buka bersama serta pembagian buku dan alat tulis kepada anak yang kurang mampu secara langsung. Tujuan kegiatan dari acara FEED ini adalah Menumbuhkan jiwa sosial Mahasiswa Pendidikan Kimia serta memberikan sarana belajar kepada anak yang kurang mampu.

Acara FEED kali ini mengadakan kolaborasi dengan B3 yang merupakan salah satu progja dari bidang sosial dan alumni yang memiliki tujuan utama yang sama yaitu “Berbagi ke orang yang membutuhkan”, untuk menumbuhkan jiwa sosial mahasiswa pendidikan kimia. Terlebih lagi dalam kegiatan FEED ini turut mengundang kakak tingkat,  alumni dan dosen untuk dapat membersamai acara tersebut. 

Menurut Kepala Bidang Pendidikan, Risna Wahyuni Dongoran bahwa rencana kedepan dari program ini adalah program ini akan menjadi kegiatan rutin mahasiswa pendidikan kimia untuk bercengkrama dan belajar bersama dengan adik-adik dipanti. Siskan Husnun selaku Sekretaris Bidang menambahkan jika diberi kesempatan, kami ini merencanakan progja ini dengan lebih luas lagi,maksudnya kami ingin membagikan lebih banyak buku dan alat tulis kepada anak-anak kurang mampu sehingga kami bisa menyebarkan lebih banyak bantuan kepada mereka yang membutuhkan.

Setelah dilaksanakannya acara ini ternyata banyak meninggalkan kesan, tanpa terkecuali. Salah satunya bagi Kepala Bidang Pendidikan yaitu Risna Wahyuni Dongoran, “Banyak sekali kesan yang diperoleh, salah satunya adalah kita dapat bersyukur atas apa yang kita miliki. Walaupun mereka sudah tidak memiliki orang tua adik adik panti tetap semangat dalam menuntut ilmu dan aktif berkegiatan. Saat bermain game, diselingi oleh sholawatan dan betapa terharunya mendengar suara mereka yang indah untuk didengar. Selain itu adik-adik serta kakak pengasuh dari panti as-salam sangat sopan dan  alhamdulillah menerima kedatangan fosmaki dengan hangat.” Ungkapnya.

“Harapan kedepannya untuk program kerja FEED adalah semoga program kerja ini dapat dilanjutkan pada periode selanjutnya dan bisa menjadi kegiatan rutin untuk mahasiswa pendidikan kimia, agar dapat berkunjung kepanti untuk bercengkrama dan mengajarkan ilmu kepada adik-adik yang ada dipanti.” Tutur Siska Husnun selaku Sekretaris Bidang Pendidikan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *